Teknik Fotografi Makro dan Cara Penggunaannya
Tekni fotografi bagi yang ingin mengambil gambar makro adalah sebagai berikut:
1. Tentukan objek yang ingin diambil. Pastinya objek adalah benda-benda kecil.
2. Objek benda mati. Pada tahap awal akan lebih mudah jika kita menggunakan objek benda mati seperti bunga atau polpen.
3. Buat pengaturan menjadi makro. Kamera
digital banyak yang menggunakan simbol bunga untuk pengaturan makro.
Pilih saja menu tersebut.
4. Foto makro biasanya fokus pada salah
satu titik/objek dan mengaburkan objek lainnya. Misalkan bunga, kita
bisa membuat fokus ujung bunganya saja dan membuat blur tangkainya.
5. Setelah kamera disetting makro, arahkan lensa pada objek.
6. Tekan setengah dari tombol bidik dan
temukan fokus yang diinginkan. Jika dengan sekali pencet belum ketemu,
pencet sampai beberapa kali sampai kita dapatkan fokus.
7. Setelah fokus didapat, pertahankan posisi menekan tombol bidik setengah lalu pencet lebih dalam hingga foto terambil.
Cara ini bisa juga diterapkan ketika
kita melakukan pengambilan untuk benda kecil yang bergerak seperti
kupu-kupu, semut, dan belalang. Hanya saja karena hewan cukup sensitif
dengan pergerakan manusia, kita musti mengambil foto dengan jarak yang
lumayan jauh. Di sini akan cukup repot kalau kita menggunakan kamera
pocket. Jadi jika ingin serius mendalami foto makro dan tertarik dengan
pengambilan objek bergerak, akan lebih mudah jika menggunakan digital
SLR. Hanya saja harganya memang relatif lebih mahal dari kamera pocket
biasa. Tinggal mana yang anda inginkan, kalau sekedar ingin berlatih
mengambil foto makro bisa lebih dulu memilih objek yang berhenti. Mudah
bukan teknik fotografi ini?
Teknik Fotografi Makro untuk Objek Produk
Ketika kita mengambil gambar produk berupa makanan atau minuman, teknik fotografi
yang dipakai biasanya juga menggunakan foto makro. Hanya saja cara
pengambilannya berbeda dengan ketika kita mengambil foto bunga tadi.
Untuk produk, usahakan kita mengambilnya dengan kecerahan yang optimal
dan pengambilan gambarnya jangan sampai ada bayangan. Caranya mudahnya
adalah bikin studio mini berupa kotak. Agar tidak menghabiskan banyak
dana kita bisa menggunakan kardus lalu di setiap sisinya ditempeli
kertas putih. Setelah itu letakkan objek di dalam kardus dan beri
pencahayaan. Berikan lampu secukupnya hingga anda dapatkan kecerahan
maksimal dan tidak ada bayangan yang terbentuk. Ketika objek sudah bisa
diambil gambarnya, lakukan teknik fotografi makro sebagaimana yang dituliskan diatas. Selamat mencoba.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar